REVIEW INGLOT VS TUESDAY IN LOVE VS SNAILS NAIL POLISH

Pertama kenal kuteks atau nail polish sejak saya SMA. Sebagai muslimah, saya hanya menggunakan kuteks saat sedang tidak shalat (menstruasi) biasanya sekitar seminggu dalam sebulan.

Hampir setahun yang lalu saya mengetahui adanya kuteks yang diklaim Halal. Pengertian halal disini adalah boleh digunakan meski si wanita sedang dalam kondisi shalat. Penasaran dong saya 😉

Dari rasa penasaran tersebut saya pun membeli kuteks merk Inglot yang diklaim halal ini. Dari toko online tempat saya beli kuteks, saya mendapat info bahwa kuteks ini memiliki kemampuan daya serap udara dan air serta  dapat menyerap air dalam waktu 5-30 detik.

Beberapa bulan terakhir muncul merek lain yang juga diklaim sebagai kuteks halal, Tuesday in Love. Kemampuan penyerapan air dan udaranya lebih cepat dibandingkan Inglot. Uniknya kuteks Tuesday in Love ini bisa dihilangkan/dibersihkan tanpa pembersih kuteks atau nail polish remover. Caranya tinggal dikelopek/dikelupas mulai dari bagian ujung (easy peel off).

Cara Tes
Cara Tes Breathable Nail Polish*
Ini alasan kenapa disebut "halal" *
Ini alasan kenapa disebut “halal” *
Ini juga alasan kenapa disebut "halal"
Ini juga alasan kenapa disebut “halal” *

Saya pun melakukan perbandingan sederhana antara kuteks Inglot dengan Tuesday in Love. Hasilnya :

Inglot :

+ Lebih tahan lama

– Harus menggunakan nail polish remover untuk membersihkan/menghilangkan kuteks

Inglot bordeux
Inglot dg tulisan O2M yang diklaim “halal”
Inglot TANPA tulisan O2M TIDAK diklaim "halal"
Inglot TANPA tulisan O2M TIDAK diklaim “halal”

Tuesday in Love :

+ Lebih cepat kering

+ Tidak perlu nail polish remover untuk membersihkan/menghilangkan kuteks. Cukup dikelupas saja kuteksnya

– Tidak tahan lama. Beberapa kali pakai, setelah dipoles ke kuku, dua jam kemudian kuteks sudah mulai mengelupas sendiri. Jadi harus hati-hati dalam menjaga kuku dan tangan sebaiknya tidak mengerjakan hal-hal yang rumit agar kuteks tidak mudah terkelupas.

Tuesday in Love dark purple

Sekitar 2 jam setelah pemakaian agak terkelupas (jari manis) dan agak berkerut (jari telunjuk)
Sekitar 2 jam setelah pemakaian agak terkelupas (jari manis) dan agak berkerut (jari telunjuk)
ini juga setelah pemakaian sekitar 2 jam-an sudah mngelupas (jari telunjuk)
ini juga setelah pemakaian sekitar 2 jam-an sudah mngelupas (jari telunjuk). setelah terkelupas semua tanpa bantuan nail polish remover (jari tengah)
mudah dikelupas (peelable)
mudah dikelupas (peelable)

Kesimpulannya saya lebih menyukai inglot karena lebih tahan lama. Meski Inglot dan Tuseday in Love diklaim sebagai kuteks yang bisa dipakai untuk shalat namun saya tetap hanya menggunakan kuteks saat sedang tidak dalam keadaan shalat. Kuku juga lebih sehat karena pakai kuteks hanya seminggu sebulan.

Setuju :)
Setuju 🙂 *

Bagaimana dengan Snails? Kuteks ini sebenarnya diperuntukkan untuk anak-anak. Saya membeli Snails untuk anak ABG saya tapi melihat warna-warna pastelnya yang lembut saya tidak tahan juga untuk mencobanya hehehe.

2015-04-20 11.18.44

Snails disebut sebagai kuteks yang aman untuk anak-anak karena bahan dasarnya yang 100% air. Untuk membersihkannya cukup cuci tangan saja.

Cuci tangan sengaja setengah bersih untuk menunjukkan betapa cepat dan mudahnya kuteks merk snails ini hilang
Cuci tangan sengaja setengah bersih untuk menunjukkan betapa cepat dan mudahnya kuteks merk snails ini hilang
Setelah dicuci bersih, kuteks snails hilang tak berbekas
Setelah dicuci bersih, kuteks snails hilang tak berbekas

Untuk pemakaian lama bisa menggunakan Inglot dan untuk acara-acara tertentu misal wedding party bisa menggunakan Tuesday In Love atau Snails.

*) Source & photo credit : Instagram @kukucantiq